PENINGKATAN KEAMANAN PANGAN DAN KUALITAS ORGANOLEPTIK IKAN ASAP KHAS DESA KARANGSARI TUBAN MELALUI INDUKSI PENGEMAS VAKUM

Authors

  • Rahmi Nurdiani FPIK UB
  • Abdul Aziz Jaziri FPIK UB
  • Yoga Dwi Jatmiko MIPA - UB

DOI:

https://doi.org/10.21776/ub.jfmr.2020.004.01.5

Keywords:

Ikan asap, kemasan vakum, total bakteri, kualitas, Tuban

Abstract

Produksi ikan asap di Kabupaten Tuban tumbuh secara signifikan karena lokasi penjualannya dekat lokasi wisata.Salah satu kawasan penghasil ikan asap ini beradadi Desa Karangsari, Tuban. Permasalahan keamanan pangan masih belum diperhatikan oleh para produsen ikan asap yang terlihat dari tampilan produk dalam keranjang secara terbuka dan pengemasan yang seadanya.Hal ini memengaruhi daya simpan produk yang hanya bertahan 1-2 hari. Oleh karena itu, kegiatan Doktor Mengabdi Universitas Brawijayabertujuan untuk meningkatkan kualitas produk ikan asap (mikrobiologi dan organoleptik) melalui induksi teknologi pengemasan vakum pada kelompok usaha pengasapan ikan. Metode pelaksanaan program ini adalah penyediaan teknologi pengemasan vakum, penyuluhan dan pelatihan pada mitra, serta pendampingan dan pengawasan. Adanya peningkatan status keamanan pangan produk ikan asap melalui penerapan teknologi pengemasan vakum yang disimpan dalam tiga kondisi (suhu ruang, dingin dan beku) ini dievaluasi melalui uji kualitasbaik secara mikrobiologimaupun organoleptik. Hasil uji total bakteri dan organoleptik menunjukkan pengemasan vakum dapat mempertahankan kualitas produk menjadi lebih baik dan lebih diterima konsumen. Kombinasi antara pengemasan vakum dan penyimpanan pada suhu dingin danbeku dapat menghambat pertumbuhan bakteri secara optimal. Teknologi pengemasan vakum untuk produk ikan asap dapat meningkatkan keamanan pangan dannilai jual.

References

BPS Jawa Timur. 2018. Produksi Perikanan Budidaya dan Tangkap Perikanan Laut Menurut Kabupaten/Kota di Jawa Timur (Ton), 2010-2017. https://jatim.bps.go.id/statictable/2018/11/14/1417/produksi-perikanan-tangkap-perikanan-laut-menurut-kabupaten-kota-di-jawa-timur-ton-2010-2017.html

BPS Kabupaten Tuban. 2018. Produksi Perikanan Budidaya dan Tangkap Perikanan Laut Kabupaten Tuban (Ton), 2010-2017. https://tubankab.bps.go.id/

Mareta, D.T. & Awami, S.N., 2011. Pengawetan Ikan Bawal dengan Pengasapan dan Pemanggangan. Mediagro, 7(2), pp.33– 47. Available at: http://unwahas.ac.id/ publikasiilmiah/index.php/Mediagro/ article/viewFile/532/654.

Tutuarima, T., 2016. No Title. Agroindustri, 6 (1), pp.28–33. Available at: http:// repository.unib.ac.id/11656/1/ JURNAL AGROINDUSTRI.pdf.

Hadi, J dan L. Widawati. 2015. Analisis Sanitasi dan Cemaran Mikroorganisme Ikan Asap Lele Di Bengkulu. AGRITEPA 2 (1), hal: 57-68

Standard Nasional Indonesia (SNI). 2009. Ikan Asap Bagian 1. Spesifikasi. SNI 27 25.1:2009. Badan Standardisasi Nasional. Jakarta.

Angela, G.C., F. Mentang dan G. Sanger. 2015. Kajian mutu ikan cakalang (Katsuwonus pelamis, l.) asap dari tempat pengasapan desa girian atas yang dikemas vakum dan non vakum selama penyimpanan dingin. Jurnal Media Teknologi Hasil Perikanan. 3(2): 29 – 40.

Kaiang, D.B, L.A.D.Y. Montolalu dan R.I. Montolalu. 2016. Kajian mutu ikan tongkol (Euthynnus affinis) asap utuh yang dikemas vakum dan non vakum selama 2 hari penyimpanan pada suhu kamar. Jurnal Media Teknologi Hasil Perikanan. 4(2): 75 – 84.

Downloads

Published

2020-05-11

Issue

Section

Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.